Tanpa
ARTIKEL KESEHATAN

Tanpa Disadari Kebiasaan Ini Dapat Merusak Gigimu, Lho!

DewaKiuKiuLounge – Tanpa Di sadari Kebiasaan Ini Dapat Merusak Gigimu, Lho! Gigi merupakan salah satu bagian tubuh kita yang penting keberadaannya serta perlu kita rawat pula kesehatannya. Semua orang pasti menginginkan gigi yang sehat dan terawat, bukan?

Namun, bagaimana jika justru kebiasaan-kebiasaan sepele yang kita lakukan malah merusak gigi kita sendiri? Oleh karenanya simak, yuk 5 kebiasaan sepele yang tanpa di sadari dapat merusak gigi kamu berikut ini.

Membuka kemasan langsung dengan gigimu

Tanpa

Terkadang karena satu dan lain hal membuat kita sering kali tidak sabar untuk membuka suatu barang. Daripada menggunakan alat bantu seperti silet atau gunting sering kali kita langsung membuka kemasan begitu saja dengan gigi kita.

Namun, kebiasaan tersebut dapat membahayakan gigi kita, lho. Tekanan yang kuat juga gesekan yang terjadi saat kita membuka barang tersebut terlebih jika kemasan yang kita buka tersebut memiliki tekstur yang keras, justru malah akan meningkatkan risiko retaknya gigi kita.

Selain itu, bakteri yang tak terlihat dan menempel pada kemasan luar produk tersebut juga dapat masuk ke dalam mulut dan merusak gigi kita apabila kita menggigitnya begitu saja.

Mengunyah es batu secara langsung

Siapa yang paling senang mengunyah es batu? Bila kamu salah satu yang hobi mengunyah es batu, sebaiknya mulai di hentikan, ya. Meski tampak mengasyikkan dan juga menyenangkan, kebiasaan yang satu ini nyatanya  dapat mengikis enamel yang terdapat pada gigi kita. Akibatnya  akan berdampak pada retaknya gigi kita dan juga enamel yang semakin terkikis.

Menggigit kuku

Sebagian orang tanpa sadar selalu melakukan kebiasaan yang satu ini entah sedang melamun atau bahkan dalam keadaan tegang sekalipun.

Bila kamu salah satu orang memiliki kebiasaan menggigit kuku sebaiknya segera hentikan, ya. Pasalnya kuman dan bakteri yang bersarang di sela-sela kuku akan berpindah ke dalam gigi dan mulut kita yang dapat mengakibatkan meningkatkan risiko infeksi gigi dan mulut.

Terlalu sering mengonsumsi minuman bersoda

5 Kebiasaan Sepele Ini Tanpa Disadari Dapat Merusak Gigimu, Lho!

Seperti kita tahu bahwa soda memiliki kandungan gula yang sangat tinggi. Kandungan gula pada soda yang tinggi akan menempel pada gigi kita sehingga akan memicu kerusakan pada gigi. Selain itu gelembung soda juga dapat mengikis enamel gigi. Bila terlalu sering mengonsumsi minuman soda maka gigi akan cepat keropos.

Menggosok gigi terlalu keras

Tanpa

Tidak hanya akan membuat gusi kita terluka, namun menggosok gigi terlalu keras juga mampu untuk merusak gigi kita, lho. Banyak orang meyakini bila kita menggosok gigi dengan keras maka akan menghasilkan gigi yang lebih bersih padahal kebiasaan tersebut memicu terjadinya abrasi pada gigi sehingga dapat timbul gigi sensitif.

Itulah 5 kebiasaan sepele yang tanpa di sadari dapat merusak gigi kamu. Yuk, mulai untuk menghindari kebiasaan-tersebut dan mulai merawat serta  menjaga kesehatan gigi dengan baik dan benar.

Baca Juga : 6 Cara Ungkapkan Terima Kasih Kepada Orangtua

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *