ARTIKEL UNIK DAN VIRAL

Yakin di 2019 punya skill diatas rata-rata?

DEWAKIUKIU LOUNGE Yakin di 2019 punya skill diatas rata-rata? Dunning-Kruger Effect dan penjelasannya. Mengetahui kompetensi diri sendiri (dan apa saja kekurangannya dibandingkan orang lain) merupakan sebuah penghargaan untuk diri kita sendiri. Hal ini membuat kita mengetahui kapan waktu untuk mengambill keputusan atau kapan waktu untuk meminta nasihat.

Tapi masalahnya adalah riset psikologi menunjukkan kalau manusia kurang cakap dalam hal mengevaluasi diri sendiri. Ilmuwan bilang kalau faktanya manusia sering melebih-lebihkan kemampuan yang mereka miliki dan mereka punya nama untuk fenomena ini. Fenomena ini didunia psikologi dikenal sebagai “Dunning-Krueger Effect”.

Apa itu Dunning-Krueger Effect?

Yakin-di-2019-punya-skill

Dunning-Kruger Effect merupakan sebuah fenomena dimana manusia mengalami ILLUSORY SUPERIORITY. Lebih dari 100 studi menunjukkan kalau manusia selalu menjudge diri sendiri lebih baik dibandingkan dengan orang lain dan hal ini melawan kaidah pengetahuan karena kenyataannya selalu berbanding terbalik.

Ketika software engineering dari 2 perusahaan diberi intruksi untuk menilai performa kerja mereka, 32% dan 42% karyawan dari perusahaan-perusahaan tersebut menilai kinerja mereka sendiri lebih baik sebesar 5%. Pada studi lain, 88% pengendara kendaraan di Amerika Serikat merasa kalau skill berkendara mereka diatas rata-rata. Darisini ternyata terlihat kalau Ilusory Superiority gak cuma terjadi di satu bidang pekerjaan tapi hampir terjadi di semua bidang termasuk kesehatan, etika, dan kepemimpinan.

BANDARQ Hal yang menarik adalah mereka yang punya skill paling minim lah yang merasa paling superior. Mereka yang memiliki pengetahuan minim terhadap pengelolaan keuangan, permainan catur, matematika, emosional inteligence, dan pengetahuan kesehatan lah yang bertendensi untuk mengevaluasi diri sendiri sebagai seorang expert.

Siapa aja yang rentan terkena delusi ini?

Siapa aja yang rentan terkena delusi ini? jawabannya adalah KITA SEMUA karena kita semua punya satu kekurangan yang gak kita sadari. Ketika Psikologis bernama Dunning dan Kruger pertama kali mempelajari efek ini ditahun 1999, mereka berdebat tentang data yang menunjukkan bahwa orang-orang yang minim pengetahuan dan skill dalam suatu bidang akan mengalami 2 kejadian buruk berturut-turut.

Pertama, mereka akan melakukan kesalahan dan akan mengambil keputusan yang salah juga setelahnya. Kedua, karena ada rentan jarak pengetahuan yang jauh, orang-orang ini tidak akan menyadari kesalahan apa yang mereka perbuat. Bahasa simplenya “Seorang yang punya kinerja jelek gak punya kompetensi yang cukup untuk menyadari kekurangan mereka”. Sampe sini paham?

Gue kasih contoh lagi. Ketika ilmuwan melakukan studi terhadap partisipan debat disalah satu event, 25% tim pada babak penyisihan mendapat 4 kali kekalahan dari 5 kali perdebatan tapi tim tersebut menganggap persentase kemenangan mereka sebesar 60%. Aneh? Iya gue tau. Hal ini terjadi karena tim debat tersebut gak punya pengetahuan yang cukup untuk menyadari kapan saja argumen mereka dalam perdebatan dapat dibantahkan.

Yakin di 2019 Lanjut?

Dunning-Kruger efek ini gak berhubungan dengan ego yang katanya dapat membutakan mata fisik dan mata hati seseorang. Faktanya manusia dapat menyadari kesalahan mereka setelah mereka mengetahui kesalahan tersebut. Pada sebuah studi terhadap siswa yang memiliki hasil jelek terhadap tes logikal dan diberi penjelasan tentang kesalahan mereka setelahnya hasilnya menunjukkan bahwa siswa ini akan menyadari kalau hasil tes mereka jelek dan berlanjut akan merasa kehilangan percaya diri.

Hal ini menjelaskan kalau orang-orang yang memiliki pengetahuan sedang-sedang saja bertendensi mengalami kehilangan kepercayaan diri (sama seperti yang dijelaskan pada grafik awal pertama). Mereka sadar kalau ternyata banyak banget hal-hal didunia ini yang gak mereka ketahui. Setelah menjadi seorang ahli, mereka akan menyadari kalau kemampuan mereka diatas rata-rata tetapi mereka juga melakukann kesalahan yang lain yaitu berpikir kalau banyak orang yang punya pengetahuan yang sama dengan mereka.

Hasilnya? orang-orang yang memiliki skill atau yang tidak memiliki skill sama sekali akan selalu terjebak pada self persepsi yang salah. Ketika mereka gak punya skill sama sekali, mereka gak bisa melihat kesalahan mereka. Tapi ketika mereka sudah ahli, mereka tidak menyadari kemampuan mereka melebihi kemampuan yang dimiliki orang lain.

Yakin di 2019 JADI KALAU DUNNING-KRUGER EFFECT INI TERLIHAT INVICIBLE GIMANA CARA KITA MENYADARI KALAU KITA “AHLI” DALAM SUATU HAL?

Yakin-di-2019-punya-skill

ini pertanyaan penutup deh; gimana cara kita mengetahui keahlian kita kalau kita sendiri gak menyadari kalau kita terkena Dunning-Kruger Effect? Jawabannya ada beberapa cara. Pertama: minta feedback dari orang-orang terdekat tentang apapun pekerjaan yang berhasil diselesaikan. Kedua, tetep pelajari hal-hal baru karena semakin banyak pengetahuan yang kita miliki maka semakin terasah kompetensi yang kita punya.

Mempung sekarang akhir tahun; jadi gimana self-perception pribadi kalian di tahun 2019 ini?

Dibaca juga : Habis Mimpi Mantan Semalam? Ketahui 5 Makna Di Balik Mimpinya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *