DewaKiuKiu Lounge – 5 Tempat Wisata Tersembunyi di Pulau Rote, Indahnya Bukan Main!
VIPDEWAKIU9.XYZ – Ada wisata yang dianggap replika Raja Ampat
Berlibur ke Pulau Rote di Nusa Tenggara Timur, pantai mungkin menjadi destinasi pertama yang akan dikunjungi oleh banyak orang. Gak bisa dipungkiri, sama seperti kebanyakan pulau di Indonesia, Pulau Rote memang gudangnya pantai dengan lautan biru.
Selain pantai, Pulau Rote juga memiliki beberapa destinasi lain yang gak kalah cantik, lho.
1. Danau Laut Mati
Terletak di Pulau Rote, penampakan Danau Laut Mati sangat berbeda dengan yang ada di Yordania sana. Meski begitu, pemandangan di Danau Laut Mati jelas gak bisa dipandang sebelah mata.
Uniknya, pasir di danau ini justru tercipta dari kulit kerang.
Meski gak seasin Laut Mati di Yordania, tetapi air di danau ini tetap lebih asin dari laut di sekitarnya. Selain pemandangannya, suasana di danau ini juga sangat sunyi dan cocok buat kamu yang mau menenangkan diri.
2. Telaga Nirwana
Gak kalah cantik dari Danau Laut Mati, Telaga Nirwana yang terletak di Desa Oeseli ini memiliki air berwarna biru toska yang sangat jernih. Saking jernihnya, kamu bahkan bisa melihat ke dasar telaga.
Asiknya, gak seperti pantai yang punya ombak besar, Telaga Nirwana memiliki perairan yang tenang, sehingga aman untuk dipakai berenang. Di bagian tengah telaga ada batu berbentuk hati yang estetik banget. Gak jarang para turis yang berkunjung berenang ke tengah telaga hanya untuk berfoto di batu unik tersebut.
3. Mulut Seribu
Kalau Papua punya Raja Ampat, Pulau Rote memiliki Mulut Seribu. Mulut Seribu sebenarnya merupakan nama sebuah teluk berair kehijauan.
Dari jauh, karang dan tebing ini terlihat seperti mulut yang terbuka. Karena penampilannya, banyak orang menyebut tempat ini sebagai replika Raja Ampat di Papua.
Untuk mencapai tempat ini, kamu memang harus menempuh perjalanan cukup panjang. Namun, perjalanan ini bakal sepadan banget sama pemandangan yang akan kamu dapatkan.
4. Bukit Batu Termanu
Bukit Batu Termanu adalah bukit dengan padang savana di Desa Onatali, Pulau Rote. Berbatasan langsung dengan Samudra Hindia, ada dua buah batu yang terletak di tepi bukit. Konon, batu tersebut dulunya mengapung di lautan sebelum akhirnya menepi di Bukit Termanu.
Merasa nyaman, batu-batu itu pun menetap di bukit hingga sekarang. Selain bisa menikmati hijaunya padang savana, kamu juga dapat naik ke puncak batu untuk menyaksikan panorama lautan biru dan sunset menawan ketika senja tiba.
5. Bukit Mandao’o
Selain Bukit Batu Termanu, kamu juga bisa berkunjung ke Bukit Mandao’o. Sama seperti Bukit Batu Termanu, Bukit Mandao’o juga berbatasan dengan lautan lepas.
Untuk bisa menikmati pemandangan lautan biru ini, pengunjung harus lebih dulu menaiki 488 anak tangga menuju puncak bukit. Melelahkan? Gak juga, karena pihak pengelola sudah memasang beberapa pos untuk beristirahat.
Selama ini, orang hanya tahu kalau Pulau Rote punya pantai cantik. Padahal, selain pantai, pulau paling selatan di Indonesia ini juga memiliki beberapa wisata lain yang gak kalah ciamik. Sayangnya, beberapa tempat ini masih kurang dari segi fasilitas dan akses.
BACA JUGA : 5 Pulau Di Asia Jadi Saksi Terjadinya Perang, Ada Pulau Jeju!