DewaKiuKiu Lounge – 5 Faktor yang Bikin Hubunganmu Cepat Kandas. Berkali-kali menjalin hubungan yang selalu berakhir gagal bisa jadi pertanda seseorang harus membenahi sikapnya. Mungkin ada alasan-alasan yang membuat mereka selalu gagal dalam masalah percintaan. Bisa saja kamu melakukan hal yang membuat hubungan asmaramu tidak berjalan secara sehat.
Terkadang penting untuk mengetahui apakah selama ini kamu melakukan suatu kesalahan yang berdampak buruk pada semua hubunganmu. Oleh sebab itu, pastikan kamu tidak menemukan kelima faktor yang membuat hubunganmu sering kandas.
5 Faktor yang Bikin Hubunganmu Cepat Kandas
1. Selalu menunjukkan rasa insecure pada pasangan
Rasa ketidakpercayaan diri atau insecure sangat mudah ditemui saat ini. Apalagi dengan maraknya teknologi digital yang membuat setiap orang berbagi apa saja. Namun, sikap insecure membuat orang senantiasa meragukan dirinya sendiri. Hal ini juga mengakibatkan kamu selalu mempertanyakan pasanganmu.
Misalnya ketika kamu dan pasangan berniat akan melakukan dinner berdua. Tiba-tiba kamu takut dia tidak menyukai penampilanmu. Kamu berasumsi banyak hal tentangnya yang padahal belum jelas kebenarannya karena rasa insecure tesebut.
2. Kamu selalu paranoid
Apabila kamu pernah merasakan trauma karena hubungan asmaramu yang lalu, cukup wajar untuk bersikap paranoid. Kemungkinan karena kamu tidak ingin kejadian yang sama terulang kembali. Tetapi terkadang lebih baik untuk melupakan masa lalu sehingga kamu bisa memulai kembali babak baru.
Jika kamu selalu bersikap paranoid bahkan tidak dapat mempercayai pasangan, lantas untuk apa menjalin hubungan. Pasalnya hubungan yang sehat pasti di bangun berdasarkan rasa saling percaya. Dengan kamu selalu memperingatkan pasangan untuk tidak selingkuh karena paranoid, bisa saja apa yang kamu lakukan malah memotivasi dirinya untuk melakukan yang sebaliknya.
3. Kamu membandingkan dirinya pada mantanmu
Tidak semua lelaki atau perempuan selalu sama. Jangan karena pernah di saikiti oleh mantan kekasihmu, kamu selalu beranggapan mereka akan melakukan hal yang sama padamu. Sangat penting untuk mengingatkan diri sendiri bahwa dia bukan mantanmu sehingga kamu berhenti untuk berpikiran negatif tentangnya.
Lebih baik untuk fokus pada kelebihan yang ia punya dan apa yang membuatnya berbeda dari mantan kekasihmu. Dengan ini, kamu tidak melulu melihat dirinya sebagai orang yang pernah membuatmu sakit hati.
4. Kamu menyembunyikan sesuatu dari pasangan
Untuk membangun hubungan yang kuat, setiap pasangan harus mulai mengenal satu sama lain. Dengan melakukan ini, mudah bagi mereka untuk membuat komitmen karena sudah saling mengenal. Mulai dari hal yang sederhana seperti hobi, film yang di sukai, makanan dan minuman favorit.
Sampai akhirnya kalian berdua siap untuk berbagi informasi penting yang wajib di ketahui pasangan. Dalam hal ini, apakah kamu sudah jujur sepenuhnya pada dirinya? Atau ada beberapa hal yang kamu coba sembunyikan. Terkadang lebih baik untuk jujur daripada akhirnya berakibat fatal pada hubungan karena kamu menyembunyikannya.
5. Kamu selalu menolak komitmen
Mungkin saja semua hubungan asmaramu selalu gagal karena kamu belum siap berkomitmen. Kamu melihat berpacaran sebagai cara untuk bersenang-senang. Atau bisa saja kamu tidak ingin berkomitmen karena rasa trauma akan hubungan masa lalu maupun hubungan orang terdekat misalnya orangtua.
Tidak apa-apa jika kamu belum siap berkomitmen penuh. Namun, tidak ada salahnya untuk memberi pasangan kesempatan jika memang dia merupakan sosok yang tepat bagimu. Berkomitmen tidak harus berhubungan dengan pernikahan. Dengan kalian berdua saling berjanji untuk setia adalah salah satu bentuk komitmen.
Membahas sesuatu yang berhubungan dengan asmara memang tidak akan ada habisnya. Bisa jadi apa yang menurutmu sudah benar ternyata sebaliknya. Jadi, pertimbangkan apakah kamu menemukan kelima tanda di atas yang membuatmu selalu gagal dalam hubungan asmara.
Sumber : Permainan Poker Online Terpecaya