ARTIKEL UNIK DAN VIRAL

6 Sumber Kelelahan Psikis yang Gak Boleh Diabaikan

DewaKiuKiu Lounge – 6 Sumber Kelelahan Psikis yang Gak Boleh Diabaikan. Sama seperti lelah fisik, kamu juga pasti pernah mengalami kelelahan psikis. Bedanya, menyadari penyebab pasti dari kelelahan psikis yang kamu rasakan gak selalu mudah. 

Efek dari kelelahan psikis tak bisa di abaikan. Sebab, akan berkaitan dengan kesehatan mental. Tanpa tahu penyebabnya, kamu dapat kehilangan kebahagiaan dan semangat menjalani hidup. Coba cek, deh, barangkali penyebab kelelahan psikismu ada di bawah ini.

6 Sumber Kelelahan Psikis yang Gak Boleh Diabaikan

1. Stres terkait pekerjaan

6 Sumber Kelelahan Psikis yang Gak Boleh Diabaikan, Sayangi Mentalmu!

Di antara penyebab-penyebab kelelahan psikis yang lain, sepertinya ini yang paling gampang untuk kamu sadari. Tumpukan pekerjaan masih terlihat jelas.

Banyaknya deadline pun sampai membuat kalender di meja maupun smartphone-mu penuh catatan pengingat. Belum lagi masalah yang muncul dengan tim, atasan, atau klien. 

Atau malah, kamu gagal beradaptasi di tempat kerja yang baru? Kamu jadi merasa gak betah dan ingin berhenti bekerja. Namun di sisi lain kamu juga bingung kalau harus kehilangan sumber pendapatan.

2. Jangankan piknik, keluar dari rumah saja nyaris gak pernah

6 Sumber Kelelahan Psikis yang Gak Boleh Diabaikan, Sayangi Mentalmu!

Terutama di masa pandemik begini. Selain keharusan untuk bekerja dari rumah, kamu sendiri mungkin merasa ketakutan untuk bepergian sekalipun gak terlalu jauh.

Meski semula ini terasa sebagai cara hidup yang paling aman, lama-kelamaan kamu pasti stres juga. Kamu seperti terputus dari dunia luar dan gak pernah berinteraksi dengan orang lain secara langsung.

Rumah juga tak lagi menjadi tempat yang nyaman melainkan sumber stres. Di dalamnya, kamu selalu bergelut dengan pekerjaan untuk mencari nafkah sekaligus pekerjaan rumah tangga.

3. Kesukaan menutupi masalah sampai pura-pura tabah

6 Sumber Kelelahan Psikis yang Gak Boleh Diabaikan, Sayangi Mentalmu!

Sejauh kamu masih mampu mengatasi permasalahannya seorang diri tentu gak jadi soal. Barangkali tanpa diketahui oleh siapa pun, kamu malah dapat lebih cepat dalam mengatasinya.

Akan tetapi, jika sebenarnya kamu sudah gak tahu lagi apa yang harus dilakukan dan menyimpan masalahnya sendirian, justru akan membuatmu tertekan. Begitu pula kalau kamu selalu pura-pura tabah.

Padahal, menangis dan merasa tak berdaya ketika ada masalah berat sangatlah normal dialami oleh siapa pun. Nanti setelah seluruh emosimu keluar, kamu pasti akan merasa lebih baik.

4. Merasa segala aspek dalam hidup harus disegerakan, melambatlah sejenak

6 Sumber Kelelahan Psikis yang Gak Boleh Diabaikan, Sayangi Mentalmu!

Manusia zaman sekarang memang agak sukar mengerem kesibukan. Terkadang, beristirahat yang sebenarnya bagian dari kebutuhan pun terasa sebagai membuang-buang waktu.

Bila baru beberapa hari dilakukan mungkin kamu masih merasa baik-baik saja. Bahkan irama hidup yang supercepat membuatmu merasa telah menjadi manusia yang berguna, gak terjebak kemalasan.

Namun setelah berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun hidup dalam ketergesa-gesaan, kamu bakal merasakan kelelahan psikis maupun fisik yang luar biasa. 

Sudah tubuh terasa gak pernah fit, kamu juga dapat tiba-tiba merasa kehilangan tujuan hidup. Rasanya, semua kesibukan itu gak memberikan apa pun untukmu selain rasa capek.

5. Masalah yang berlarut-larut dengan pasangan

6 Sumber Kelelahan Psikis yang Gak Boleh Diabaikan, Sayangi Mentalmu!

Bagaimanapun, pasangan ialah orang yang dekat sekali denganmu. Permasalahan sekecil apa pun di antara kalian pasti sudah membuatmu gak nyaman. Inginnya cepat-cepat diselesaikan.

Sayangnya, prosesnya gak bakal bisa secepat itu kalau masalahnya berat dan ego masing-masing juga tinggi. Jika kalian sudah menikah, suasana rumah niscaya berubah menjadi menegangkan.

Bahkan sekalipun kalian masih pacaran, kamu bisa kehilangan fokus dalam bekerja atau berkuliah. Seluruh energimu habis hanya untuk memikirkan masalah itu.

6. Terlalu mengejar kesempurnaan

6 Sumber Kelelahan Psikis yang Gak Boleh Diabaikan, Sayangi Mentalmu!

Kesempurnaan yang kamu kejar bisa terkait berbagai hal. Seperti gak pernah puas dengan penyelesaian suatu tugas sehingga kamu terus mengulanginya.

Bisa pula kamu terobsesi dengan kesempurnaan fisik sehingga berolahraga terlalu keras. Atau, berlebihan dalam menggunakan berbagai produk perawatan tubuh dan wajah.

Kamu sampai tergiur produk perawatan yang berbahaya karena iming-iming hasilnya. Kamu selalu merasa ada yang kurang sehingga pekerjaanmu gak kelar-kelar atau kamu harus mengalami masalah kesehatan yang berat.

Lelah secara psikis dan fisik memang gak bisa sepenuhnya dipisahkan. Saat merasakan yang mana pun, kamu harus segera menyeimbangkan kembali hidupmu. Jangan sampai telat, ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *